V.I.P FORUM
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.
HELLO, Visitor

Module SWISH MAX Tutorial

Go down

Module SWISH MAX Tutorial Empty Module SWISH MAX Tutorial

Post by Admin Sat Oct 15, 2011 11:35 am


Modul Swish Max

I. Pendahuluan
1.1. Dasar-dasar Animasi
Komputer bukanlah barang baru di era informasi ini, sekarang dalam pemerintahan sudah memiliki Departemen sendiri yaitu Dekominfo. Pada semua bidang pekerjaan, penggunaan komputer menjadi suatu keharusan, karena aktifitas kerja menjadi lebih mudah. Bagi individu yang tidak memiliki kemampuan menggunakan computer akan membuatnya tersisih dalam dunia kerja.
Komputer tidak dapat dilepaskan dari dunia pendidikan. Bahkan di perguruan tinggi, ilmu komputer menjadi suatu mata kuliah.

1.2. Mengapa Swish
Saat ini ada banyak aplikasi-aplikasi yang dapat digunakan untuk membangun sebuah game, seperti C, C++, visual basic dan masih banyak lainnya. Saat ini telah bermunculan program-program animasi diantaranya adalah Macromedia Flash dan SwishMax.
Animasi-animasinya lebih sering digunakan untuk movie/film, banner iklan, button, navigasi atau presentasi, baik dalam sebuah homepage maupun berdiri sendiri. selain itu dapat juga digunakan untuk membuat game-gamne sederhana, seperti game pendidikan Program ini dapat didownload secara gratis versi trialnya di [You must be registered and logged in to see this link.]
Dari beberapa program animasi yang ada, SwishMax paling mudah untuk digunakan dan juga menarik minat banyak kaum flasher maupun web developer. Swishmax memiliki feature yang cukup untuk menghasilkan animasi komplek yang indah, baik animasi teks, image, grafik dan suara. Selain itu Script nya pun mudah dipelajari, karena adanya menu guided yang disediakan untuk pemula.
SwishMax merupakan pengembangan dari Program Swish v.2, yang kini telah memiliki 230 bulit-in efek seperti efek Explode, Vortex, 3D Spin, Snake dan banyak lainnya. Seperti halnya Swish, SwishMax juga memilki alat bantu untuk membuat garis, kotak, elips, kurva bazier, gerak animasi, sprite, tombol roll over dan lainnya.
Format dasar SwishMax adalah swi file, namun dapat juga diekspor kedalam file flash (swf), movie (avi) ataupun execute(exe) program yang dapat dijalankan berdiri sendiri. Sehingga animasi Swishmax dapat diletakkan langsung di web, atapun diikutkan dalam presentasi Microsoft Powerpoint dan Microsoft Word.

II. Mengenal SwishMax
2.1. Spesifikasi Hardware
Program SwishMax membutuhkan beberapa klasifikasi hardware untuk dapat berjalan dengan baik.
Syarat minimun hardware yang harus dipenuhi adalah :
- Windows 95/98/NT4/2000/XP
- Pentium P2
- 64Mb RAM
- Monitor 800x600 pixel dengan 256 warna


2.2. Antarmuka SwishMax
Dalam modul ini tidak akan dijelaskan menu-menu dan fungsinya yang ada padaSwishMax.
SwishMax memiliki tampilan antarmuka/ruang kerja yang cukup bagus, yang terdiri dari beberapa komponen, yaitu :
- Main menu
- Toolbox
- Toolbar-toolbar termasuk toolbar Standar, insert, dan control
- Panel-panel termasuk panel Timeline, Outline, Layout, dan Text
- Status Bar
Setiap komponen tersebut diatas masing-masing memiliki berbagai macam fungsi dan fasilitas yang mendukung dalam pembuatan animasi Flash. Gambar berikut menampilkan masing-masing komponen yang telah disebutkan diatas .
2.2.1. Main Menu
Main Menu merupakan menu utama dari SwishMax, karena didalmnya terdapat menu-menu yang akan sering kita gunakan. Main menu terletak dibagian paling atas dari window SwishMax. Menu-menu ini juga dapat diakses melalui toolbar-toolbar yang ada.
Menu-menu yang terdapat pada main menu adalah :
click:

2.2.2. Toolbox
Toolbox merupakan sekelompok tombol-tombol sebagi alat bantu yang diletakkan dalam suatu area yang akan digunakan untuk menghasilkan suatu objek. Tollbox secara default teretak paling kiri dari Panel Layout .Tool yang ersedia antara lain :
- Select : untuk memilih, memindahkan atau menskala objek dengan cara mengklik dan men-drag objek yang dipilih.
- Reshape : untuk membentuk ulang grafik cara mengklik dan men-drag objek yang
dipilih.
- Fill transporm : untuk mentrasformasi gradient atau image fill tanpa merubah objek
- Motion Path : untuk memplot jalur gerak dari suatu objek dengan cara mengklik dan men-drag objek yang dipilih.
- Line : untuk menggambar garis
- Pencil : untuk menggambar bebas dengan teknik pencil
- Bezier : untuk menggambar set dari kurva bazier atau segemen garis
- Text : untuk menambahkan teks pada movie
- Elipse/Circle : untuk menggambar elips atau lingkaran
- Rectangle/Square : untuk menggambar kotak/kurva
- Auto Shape : untuk menggambar objek dengan bentuk-bentuk tertentu seperti gambarberikut :

2.3. Elemen Dasar SwishMax
2.3.1. Movie
Sebelum kita belajar lebih jauh tentang pembuatan game dengan SwishMax, perlu kita ketahui dulu elemen-elemen dasar dari sebuah animasi Flash yang dibentuk dari SwishMax. Hal pertama yang arus kita pahami adalah animasi yang dibuat dengan SwishMax akan kita sebut dengan movie. Sedangkan movie itu sendiri terdiri dari satu atau lebih scene, dan setiap scene memiliki satu atau lebih timeline. Timeline adalah kumpulan beberapa frame. Dari setiap timeline dari sebuah scene dapat kita tepatkan objek, dan objek itu dapat pula kita beri efek. Efek-efek akan mulai dan berhenti pada frame tertentu dan dapat dikontrol melalui Script.
Untuk membuat sebuah movie baru, kita tinggal menekan tombol File > New atau menekan bersamaan tombol CTRL dan tombol N.



2.3.2. Scene
Scene adalah kumpulan dari beberapa objek yang telah diberi efek-efek tertentu dalam sebuah timeline. Scene baru dapat dibuat dengan menekan tombol Insert > Scene. Untuk menambahkan sebuah objek ke dalam Scene, kita cukup menekan salah satu objek yang ada pada Tollbox, kemudian klik atau drag pada Layout Panel dimana kita akan menempatkan objek tersebut.

2.3.3. Timeline dan Frame


Seperti halnya sebuah film biasa, Scene terdiri atas beberapa buah frame yang akan berjalan berurutan ataupun tidak yang dapat dikontrol melalui perintah pada panel Script. Sedangkan Timeline merupakan kumpulan dari frame-frame, yang dimulai dari frame sebelah kiri dan berakhir pada frame sebelah kanan. Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar berikut :
Baris teratas merupakan frame events yang berhubungan dengan action-action pada scene

Contoh
diatas adalah Scene_1. Sebuah action akan dijalankan bila movie telah sampai pada frame-frame tertentu. Dalam satu frame biasanya terdapat satu atau lebih action.
Sedangkan baris-baris dibawahnya merupakan frame yang berhubungan dengan objek-objek yang ada pada Scene. Baris-baris tersebut ditampilkan dalam urutan tertentu, dimana obyek yang lebih diatas akan tampil lebih diatas dalam tampilan pada layout. Seperti contoh diatas, obyek “text” akan tampil diatas obyek “Shape”, begitu seterusnya jika ada obyek-obyek dibawahnya.

2.3.4. Object
Dalam Swishmax dikenal ada dua obyek, yaitu Obyek Sederhana dan Obyek Komplek

a. Obyek Sederhana
Obyek sederhana hanya mengandung sebuah elemen/elemen tunggal. Obyek sederhana dalam
SwishMax meliputi :
- Shape Objects
- Button Objects
- Sprite Objects
- Instance Objects
- Text Objects (input, dynamic dan static dimana “Target” dicentang)
- Groups Objects (yang diberi nama dan “Target” dicentang)
- Sound Objects

b. Obyek Komplek
Obyek komplek terbuat dari beberapa shape. Obyek ini meliputi :
- Text Objects (statics dan “Target” tidak dicentang)
- Groups Objects ( yang tidak diberi nama atau “Target” tidak dicentang)

2.3.5. Swishscript
Swishscript merupakan pengganti dari Panel Action pada Swish v.2. Swishscript adalah bahasa yang digunakan dalam Swishmax untuk memprogram sebuah movie dan item-itemnya dalam sebuah movie. Swishscript dapat digunakan untuk :
- mendifinisikan Action-action yang akan terjadi pada suatu frame tertentu, ketika dua buah obyek bertemu/bertabrakan, atau ketika kita akan meng-input variable dari file external.
- Mengontrol dalam pemakain suara/sound
- Berinteraktif dengan file-file external seperti PHP, ASP ataupun Text
- Untuk menifinisikan property fisik dari sebuah obyek dan lain-lainnya

Swishscript inilah bagian yang sangat penting dan menarik dari Swishmax, karena dengan adanya script ini banyak yang dapat kita lakukan seolah-olah kita sedang menggunakan suatu bahasa pemrograman. Ada dua mode yang diberikan, yaitu mode “Guide” yang menampilkan action-action yang umum dan sering digunakan, dan mode “Expert” yang semua action diketik sendiri. Untuk pemula lebih baik menggunakan mode guide.

Seperti halnya dalam suatu bahasa pemrograman, SwisHscript juga mengenal istilah yang kita sebut dengan “variable”. Variabel biasanya digunakan untuk menyimpan suatu nilai, baik berupa masukan ataupun nilai keluaran/hasil, seperti contoh berikut :
nilainya:
Perlu diperhatikan, dalam Swishscript tanda // digunakan sebagai area komentar.
Variabel juga dapat digunakan untuk menyimpan nilai berupa teks (variable string) seperti contoh berikut :
Pesan = “selamat pagi” // pesan= “selamat pagi”

2.3.5.1. Events

Ada beberapa hal yang perlu dipelajari dari scripting ini yaitu tentang Event dan Actions. Semua Actions dibangkitkan dari sebuah Event. Event dapat terjadi ketika movie mencapai suatu frame tertentu, respon dari mouse ataupun keyboard. Sebuah Event dapat memicu lebih dari satu actions.
Untuk meudahkan pemahamannya kita contohkan sebagai berikut : Ketika movie mencapai sebuah frame atau ketika mouse melewati suatu obyek (event), movie berhenti (Actions Stop) dan memainkan sebuah .mp3 file (actions play sound). Untuk menambahkan Frame events pada suatu movie, pilihlah frame dari sebuah obyek, kemudian pilih tab “Script” pada “Panel Layout”, klik kanan dan pilih Add Script > Events > Frame seperti gambar berikut :

Ada empat tipe dari events, yaitu :
click:

- Button Events : terjadi ketika mouse berinteraksi dengan sebuah objek atau saat menekan sebuah tombol pada keyboard. Penambahan Button Event pada sebuah obyek akan membuat obyek tersebut diperlakukan seperti sebuah Button/tombol.
Events ini mirip sekali dengan Selt Event, sehingga penulis tidak mendiskripsikannya satu-persatu lagi.
- Text Event yang hanya terdiri dari satu event yaitu “onChange”, berlaku jika ada perubahan pada suatu text.

2.3.5.2. Actions
Actions adalah sebuah perintah yang dipicu oleh sebuah event. Action dapat mengubah permainan dari movie, memainkan atau menghentikan suara/sound, memanggil movie atau halaman web lain, atau berkomunikasi dengan browser host atau player. Property Action berada bersamaan dengan Event, dengan mengklik kanan tombol mouse pada sebuah event.

Berikut adalah action-action yang ada pada mode Guide yang akan digunakan dalam pembuatan game, antara lain :
- Stop : digunakan untuk menghentikan movie atau sprite yang sedang dimainkan.
- Goto and Play : digunakan untuk menuju frame tertentu. Frame ini dapat berada dalam scene yang sama, scene lain atau dalam sprite.

Gambar diatas menunjukkan bahwa movie akan diteruskan ke Frame 1 pada Scene_1.
- If : digunakan untuk mengecek suatu varibel yang bernilai true atau false.
- Else : mengeksekusi alternative statement dari action If
- For : adalah sebuah perintah pengulangan yang bersyarat. For memiliki tiga elemen, yang pertama menyatakan kondisinya, yang kedua adalah syarat yang akan dieksekusi, dan yang ketiga adalah pengulangannya.

Gambar menunjukkan akan terjadi pengulangan dari nilai 0 sampai 4 dengan penambahan 1.

Maka hasil pada debug windows adalah “0,1,2,3,4” (trace (i) digunakan untuk menuliskan output pada debug window)
- Evaluate : digunakan untuk menentukan suatu nilai dari sebuah variable
- Name = expr : digunakan untuk mengubah property dari suatu obyek.


Action diatas akan menambah 10 pixels sumbu X dari obyek “MySprite”
- loadVariableNum : digunakan untuk membaca data dari external file, seperti asp, php ataupun file text.


Action diatas akan memanggil file “text.txt“ untuk digunakan dalam movie. Perlu
diperhatikan, jika akan membuat file .txt, format agar dapat digunakan oleh SwisHscript adalah diawali dan diakhiri dengan tanda “&”.

Misalnya kita membuat variable &nama=nyoman&, &alamat=bali& dan seterusnya.
Masih banyak sekali action-action yang tidak dapat ditampilkan disini secara keseluruhan, seperti fungsi-fungsi matematika, obyek property dan lainnya.


Daftar Pustaka : Swishmax Menu dan IlmuKomputer.Com
Pemandu Literatur : Made Agus Adnyana.
Admin
Admin
Admin
Admin

Leo

Jumlah posting : 69
Points : 4969
Reputation : 2
Join date : 10.10.11
Age : 39
Lokasi : Kolaka,sultra Indonesia

https://cyber.forum-canada.com

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik